Jumat, 04 Juni 2010

Bersyukur Setiap Hari Dan Setiap Waktu.

´´Bersyukur setiap hari, bisa menenteramkan Batin dan membuat Anda merasa Tenang dan Bahagia´´.

Sudahkah anda mengucap syukur hari ini ? mensyukuri setiap momen yang membuat anda bahagia dan senang, yang membuat perjalanan anda ke kantor atau ke kampus dan kemanapun anda pergi lancar di perjalanan.orang percaya bahwa orang yang selalu bersyukur akan mendapat lebih banyak berkah dan kepuasan dalam hidupnya. mari, kita membedah dan menghayati rasa syukur, apa dan bagaimana rasa syukur itu; dan apa manfaatnya.

Bersyukur setiap saat

  Ingat ketika kita masih kecil, ibu dan ayah selalu mengawali acara makan dengana Doa syukur? mensyukuri bahwa hari ini Allah Swt memberi kita makan, sehingga hari ini tidak kelaparan.Honorarium atau gajih pertama yang tak terlupakan kita terima dengan takzim dan rasa syukur. untuk mengekspresikannnya, kita mentraktir teman - teman atau membelikan oleh - oleh untuk Ibu atau berbelanja untuk  anak dan Istri. ´´ Before you go to sleep tonight, make sure you count your blessings.´´ demikian ucap Dr Demartini, penulis buku Count Your Blessings - The Healing Power of Gratitude and Love. di Australia Dr Demartini di kenal sebagai pembicara dalam hal kesehatan jiwa dan potensi manusia. ia pendiri Concourse of Wisdom school dan telah menulis sekitar 40 - an buku.tentu baik sekali bila setiap malam sebelum masuk tidur atau seusai sholat Isya kita memanjatkan  doa syukur kepada Allah atas sesuatu yang kita alami hari itu.

  Dalam masyarakat kita, ucapan syukur kadang terlontar di saat mengalami musibah.¨ untung motor itu sempat  ngerem, kalau tidak, saya sudah  ketabrak! padahal anda sudah babak belur di srempetnya. ucapan demikian adalah salah satu contoh ucapan syukur yang tidak sengaja terucap ketika kita mengalami musibah. dalam kalimat tersebut tersirat rasa senang, beruntung dan bahagia kepada Allah Swt yang telah melindungi kita dari musibah. mereka yang bersyukur dalam keadaan senang maupun dalam keadaan musibah, akan merasa tenang dan tentram dalam hidupnya. tidak ada dendam, sehingga pikiran bisa fokus pada hal - hal positif dan bermanfaat. tidak mudah terintimidasi untuk melakukan hal - hal yang tidak baik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar